Ticker

12/recent/ticker-posts

APRESIASI DARI SEKDES KAMPUNG SAWAH AKAN SUKSESNYA PETUGAS SENSUS REGSOSEK 2022

Bogor Jawa Barat, satunusaindonesia.com


Petugas Sensus BPS (Badan Pusat Statistik) REGSOSEK 2022 (Registrasi Sosial Ekonomi) Tahun 2022 Desa Kampung sawah kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor Jawa Barat, berkumpul di kantor desa Kampung Sawah. 

Berkat  kesuksesanya dalam penyelenggaraan Regsosek 2022 diwilayahnya. Sekdes Kampung Sawah, Mad Enoh, memberikan apresiasi positip,  karena sensus yang diadakan di desa Kampung Sawah berjalan dengan baik dan cepat.

Keterlambatan Desa lain diwilayah kecamatan Rumpin tak menyurutkan semangat petugas sensus Kampung Sawah, agar tetap dapat membantu semua berkas sensus rekanya segera selesai. Karena menyangkut pencairan honorium petugas. Jika masih ada berkas belum beres, dana honor tida bisa dicairkan.

Ketua petugas sensus Kampung Sawah, Jodi mengatakan, “kami tak akan kendur untuk tetap terus bekerja, agar pekerjaan ini cepat tuntas.

Para PPL, PML, dan Koseka terus bahu-membahu tanpa pamrih sesama petugas karena semua sudah ada honornya dari pemerintah. Yang terpenting tugas sensusnya cepat rampung dan akurat.


Mad Enoh (kiri: kaus merah) sangat memuji kerja keras petugas Regsosek Kampung Sawah, Ia sangat bangga kepada ketua yang betul-betul solid dalam menjalankan tugas. “Maka dari itu saya mengundang semua petugas Regsosek Kampung Sawah, untuk saya berikan kenang-kenangan yang hanya sekedarnya. Karena kami merasa puas melihat hasil kerja semuanya. Selama ini kami selalu memantau, sensusnya berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga Ia mengetahui situasi dan  kondisi  Sosial, ekonomi warganya. Selamat untuk kesuksesannya.”kata Mad Enoh.

Acara diakhiri dengan foto Bersama, sebagai kenang-kenangan kerja-kerasnya.  “Sukses dan semangat REGSOSEK 2022.” Pungkas Mad Enoh. #Alam.

Posting Komentar

2 Komentar

  1. Ya.. semakin maju dan berkembang kemakmuran bangsa, jika mengetahui rakyat y lewat sensus.

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah. Selamat menebar kebaikan

    BalasHapus

selalu santun dan layak dibaca