PULAU MINCAU, yang berlokasi di Kecamatan Teupah Barat, Kabupaten Simeulue profinsi Aceh, mempunyai potensi wisata luar biasa, Suasana alam yang tidak bisa terlupakan, hamparan pasir putihnya yang membentang di bibir pantai, menyajikan pemandangan yang menarik ke lautan lepas. Pengunjung dapat sepuasnya bermain di hamparan pasir putih maupun mandi laut bersama keluarga.
Kalau kita hitung dan analisa luas pulau MINCAU, 112 ha atau lebh kurang 1,200 x 800 M2 yang kondisi saat ini di tanami pohon kelapa dan cengkeh yang sudah sangat tua
Untuk membangun infrastruktur pulau itu tidak lah sulit dan investasi tidak begitu besar, kerjasama masyakarat, pemerintah daerah dan pemerintah pusat, dimulai dari :
1. pembangunan dermaga dari desa lasikin karena jarak tempuh ke pulau MINCAU hanya 1000 meter
2. dermaga di pulau MINCAU
3. kebutuhan infrastruktur salah satu Trak jalan lari pagi, sore dan sepeda keliling pantai dan fasilitas pendukung lainnya.
Masyarakat SIMEULUE sangat mengharapkan pengembangan infrastruktur di pulau MINCAU, dengan kondisi apa adanya saat ini, setiap hari kedatangan turis asing dan lokal bermalam dibawah tenda di pasir putih pulau MINCAU, bilamana tersedia infratruktur sungguh tak bisa dibayangkan seantero dunia akan mengunjungi pulau MINCAU dan akan mendatangkan PAD daerah begitu besar dan menjanjikan di masa depan sehinga tercipta lahan kerja untuk meningkatkan prekonomian warga sekitar. (Iskandar)
0 Komentar
selalu santun dan layak dibaca