DPP Bakom8ubin (Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia) |
Bogor. satunusaindonesia.com
Salah satu hasil Munas DPP Bakomubin (Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia) adalah memprogramkan mencetak 1 juta Mubaligh Mujahid Dakwah.
Jum'at 14 juli 2023 program tersebut mulai direalisasikan dengan TOT & Coaching Instructor Zona III (DPW Banten, Jabar, DKI & Lampung ) dan berakhir ahad 16 juli 2023, tempat di Komplek Pesantren Kilat Al-Hikmah Bojongkerta Bogor.
Mubaligh Mujahid Dakwah yang ditempa untuk jadi pelatih calon Mubaligh Mujahid Dakwah. |
Peserta sebanyak 50 Mubaligh Mujahid Dakwah yang ditempa untuk jadi pelatih calon Mubaligh Mujahid Dakwah.
Direktur Pusdiklat MDKBN Ust.Ade Marfudin, M.A.P menekankan agar semua lulusan bisa serius dalam kiprahnya sebagai Pelatih Mubaligh dilapangan, sehingga tercapai mencetak 1 juta Mubaligh Mujahid Dakwah sebagaimana yang diprogramkan.
KH.Tatang Natsir Fatudin Wakil Ketua Dewan Syuro DPP membuka kegiatan tsb dilanjut memberikan materi tentang sejarah baik sejarah Bakonubin maupun sejarah Islam di Indonesia.
Penutupan oleh Ketua Umum DPP Bajomubin KH. Dr. MS. Suhari AM, M.A. dengan menyampaikan harapan bahwa para lulusan harus mampu Membentuk, Mengorganisasi Korp Mubakigh Mujahid Dakwah Kader Bela Negara dan target 1 juta Mubaligh Mujahid Dakwah bisa tercapai.
Para lulusan dengan menyandang Sertifikat Kelulusan bismillah akan menunaikan amanat tugas tersebut diatas sebagaimana yang disampaikan salah seorang penyandang Sertifikat Kelulusan dari utusan DPW Bakomubin Jawa Barat KH. Drs. Suryana Nurfatwa, S.H.I. menyatakan dengan menerima Sertifikat Kelulusan tersebut siap juga dengan tugas yang harus dilaksanakan sebagai Pelatih Mubaligh Mujahid Dakwah.
Ketua DPW Bakomubin Jawa Barat KH. Drs. Buchori Muslim yang dihubungi lewat telepon selurernya menyampaikan ..." Kami akan mengadakan rapat pada hari jum'at 21 Juli 2023, sebagai tindak lanjut program Pelatihan Mubaligh Mujahid Dakwah tersebut sehingga lulusan dari perwakilan Jabar bisa langsung menunaikan tugasnya sebagai pelatih dan mampu mencetak mubaligh sesuai harapan DPP... "./kn/red.
0 Komentar
selalu santun dan layak dibaca